Kamis, 24 Desember 2009

Ketika 'ADAM' menjadi 'HAWA' ???

Perjuangan Agus Widoyo, lelaki yang mengajukan permohonan untuk merubah jenis kelamin di Pengadilan Negeri (PN) Batang, pada 11 Desember 2009 silam akhirnya terkabulkan. Bertepatan dengan Hari ibu, Agus Widoyo resmi menjadi perempuan dengan nama Nadia Ilmira Arkadea. Membuat Dea yang dilahirkan dengan nama Agus Widoyo, terus berjuang mencari jati diri menjadi seorang perempuan sebenarnya.
Bagimanalah hal yang sangat aneh ini bisa terjadi sebenarnya ?

Apa yang diinginkan seorang laki-laki ketika mengubah dirinya menjadi wanita?
Menurut pemaparan Nadia ketika diwawancarai salah satu station televisi, dia mengatakan bahwa menjadi wanita adalah gejolak yang meluap-luap dalam dirinya dengan ketidaknyamanaan terhadap status jenis kelamin laki-laki pada saat itu. Sehingga Nadia melakukan segala cara untuk mengubah dirinya menjadi wanita, diantaranya operasi jenis kelamin yang dia lakukan di RS Dr Soetomo Surabaya pada tahun 2005. Pelaksanaan operasi ini juga dilakukan karena sebenarnya pada diri Nadia ditemukan lebih banyak kromosom wanita dibanding laki-lakinya. Sehingga pihak RS pun dapat mengabulkan permohonan operasi tersebut.
Ternyata setelah melakukan operasi penggantian jenis kelamin saja tak cukup untuk Nadia, dia menginginkan pengakuan dari hukum untuk status barunya sebagai wanita. Maka bertepatan dengan peringatan Hari Ibu 22 Desember 2009 kemarin, Dia akhirnya mendapatkan statusnya sebagai seorang perempuan, setelah majelis hakim Pengadilan Negeri Batang mengabulkan permohonannya untuk mengubah jenis kelaminnya, dari seorang laki-laki menjadi perempuan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar